Jelang Bulan Ramadhan. Pemkot Bandung Akan Persiapkan Penyelenggaraan Pasar Murah dan Bazar Murah

Header Menu


Iklan

Iklan

Halaman

Iklan

Jelang Bulan Ramadhan. Pemkot Bandung Akan Persiapkan Penyelenggaraan Pasar Murah dan Bazar Murah

sekitarBANDUNGcom
06 Februari 2023


sekitarBANDUNGcom - Akan dimulai Jelang bulan Ramadhan tahun ini, Pemerintah Kota Bandung tengah mempersiapkan  penyelenggaraan Pasar Murah dan Bazar Murah.

Dilasir dari prfmnews, Di Pasar Murah, warga Bandung bisa membeli komoditas bahan pokok antara lain, minyak goreng curah kemasan, minyak goreng kemasan premium, beras medium, beras premium, tepung terigu, gula pasir, telur ayam, gas 3 kg, bawang merah, bawang putih dan sayuran.

Sedangkan di Bazar Murah, Pemkot Bandung menyiapkan berbagai komoditas kuliner, craft, fashion atau baju, dan kebutuhan lain yang banyak diminati menjelang Idul Fitri.

“Persiapan Pasar Murah sudah dikoordinasikan dengan para distributor dan penyedia, di antaranya Bulog, RNI, Wilmar, CV. Bagus, Indomarco, Pertamina, Aprindo, Toko Tani dan lainnya,” kata Sekretaris Disdagin Kota Bandung, Dedi Priadi Nugraha.

Menurut Dedi, Pasar Murah dan Bazar Murah disiapkan Disdagin Kota Bandung mengingat pasokan beberapa komoditas pokok seperti beras dan minyak goreng kerap terjadi jelang Ramadhan

Agar stok tetap aman hingga Idul Fitri dan harga tetap terjangkau bagi warga, ujarnya, maka dilaksanakanlah pasar dan bazar murah ini.

Terkait jadwal, ia menuturkan pelaksanaan Pasar Murah di Kota Bandung akan dilaksanakan jelang Ramadhan tanggal 13-21 Maret. Dalam sehari ada dua kecamatan akan digelar Pasar Murah.

"Saat Ramadhan akan digelar lagi Pasar Murah di tanggal 24, 27, 28, 30 Maret 2023. Lalu, jelang Idul Fitri di tanggal 3, 4, 5, 6 April 2023," paparnya.

Selain itu, lanjutnya, akan ada juga Pasar Murah di 151 kelurahan yang leading sectornya dari TP PKK Kota Bandung.



Tag Terpopuler