Pelaku Kejahatan Jalanan Akan Di 'Dor' Di Tempat Jika Diperlukan Kata Kapolda Jabar

Header Menu


Iklan

Iklan

Halaman

Iklan

Pelaku Kejahatan Jalanan Akan Di 'Dor' Di Tempat Jika Diperlukan Kata Kapolda Jabar

sekitarBANDUNGcom
12 Januari 2023

sekitarBANDUNGcom - Menanggapi maraknya Aksi Kejahatan Jalanan yang terjadi belakangan ini di beberapa Daerah di Jawa Barat, Kepolisian Daerah (Polda) Jabar menerangkan akan menindak tegas dengan cara tembak di tempat kepada pelaku kejahatan jalanan yang membahayakan masyarakat dan polisi jika diperlukan.

"Ada beberapa kejadian pepet, rampas, begal tapi itu tidak setiap hari kejadian, tapi memang ada. Beberapa pelaku sudah kami amankan dan kami tangkap," ujar Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana setelah meresmikan gedung baru Mapolresta Bandung di Soreang, Kabupaten Bandung, pada Rabu 11 Januari 2023.

Suntana menambahkan bahwa tindakan tegas berupa tembak di tempat itu menurutnya sudah sesuai dengan standar operasi dan hanya akan dilakukan jika memang diperlukan.

"Kalau memang para pelaku kejahatan pada saat dilakukan penindakan oleh polisi melakukan perlawanan," kata Suntana.

Terakhir, ia mengingatkan kepada masyarakat untuk menjalankan pola hidup yang aman dan nyaman serta menerapkan antisipasi pribadi terhadap tindak kejahatan jalanan.

"Tidak perlu nongkrong-nongkrong di suatu waktu yang tidak tepat. Upaya penjagaan dan penindakan harus kita laksanakan dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat," kata Suntana.

Pihaknya juga akan terus mengoptimalkan patroli guna mencegah terjadinya tindakan yang tidak diinginkan.

"Patroli akan terus dioptimalkan baik yang dilakukan oleh polisi dan teman-teman TNI, serta patroli dengan masyarakat sekitar," ucapnya.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di Tribunjabar.id dengan Judul Polisi Akan Lakukan Tindak Tembak di Tempat Pelaku Kejahatan Jalanan di Jawa Barat, Kata Kapolda


Tag Terpopuler